Rabu, 06 Januari 2016

CSD500 Viagra Condom


Kondom di kalangan masyarakat luas dikenal sebagai alat yang terbukti mengurangi risiko penularan penyakit menular seksual dan mencegah kehamilan yang tak diinginkan.

Namun, berkat inovasi para ahli, kondom juga kini didesain untuk membantu para pria dalam mempertahankan ereksi agar lebih lama.

Seperti dikutip dari The Time, sebuah perusahaan bioteknologi asal Inggris berhasil menciptakan kondom khusus yang dinamakan CSD500. Karena fungsinya memperbaiki ereksi, kondom ini juga disebut dengan julukan "Viagra condom,'.

Bedanya, kondom ini memiliki gel khusus yang disebut gel vasodilator. Inilah yang diklaim dapat memperlancar aliran darah menuju organ vital pria dan membantu mempertahankan ereksi.

Tidak seperti halnya pil, kondom ini tidak didesain untuk para pria yang mengalami impotensi atau disfungsi ereksi. Namun lebih ditujukan kepada mereka yang sulit mempertahankan ereksi terutama ketika menggunakan kondom.

CSD500 dibuat oleh Futura Medical dan lisensinya telah diberikan untuk merek Durex, perusahaan yang dimiliki Reckitt Benckiser. Menurut artikel yang dimuat Wall Street Journal, produk ini masih dalam proses registrasi dan diperkirakan mulai dipasarkan di Inggris dalam setahun ke depan.

Futura Medical mengklaim CSD500 sebagai produk inovatif karena keunikan gel-nya yang dapat bertahan pada bagian dalam kondom, sehingga tidak akan memengaruhi pasangan saat digunakan.

"Tantangannya adalah membuat produk yang stabil dalam kondom yakni gel yang tidak menimbulkan kerusakan apapun terhadap kondom. Beberapa produk dapat merusak karet lateks dengan sangat cepat. Gel harus diimobilisasi dalam kondom," ungkap Chief Executive Futura James Barder.

Kehadiran kondom ini dinilai pengamat akan memberi harapan baru, terutama dalam membantu menurunkan kasus penyakit menular seksual. Selama ini, pamor kondom menurun karena masalah ereksi yang dialami para penggunanya.

Namun dengan hadirnya produk yang menawarkan kenyamanan dan durasi tentu diharapkan akan menarik minat menggunakan 'alat pengaman' ini.

Previous
Next Post »